Sertifikasi Popal (Penanggung Jawab Operasional Pengelolahan Air Limbah – Pencemaran air dari aktivitas industri merupakan salah satu risiko yang tentunya sudah teridentifikasi dan harus diupayakan pengelolaannya agar tetap ramah lingkungan.
Tenaga teknis yang terampil dan bertanggung jawab tentunya sangat diperlukan bagi industri manapun. Dengan tenaga teknis yang memiliki pengetahuan serta kompetensi yang kuat merupakan penunjang dalam pelaksanaan tugas serta tanggung jawab sebagai Penanggung Jawab Operasional Pengolahan Air Limbah di industri.
Apa Itu Sertifikasi Popal?
Sertifikasi Popal merupakan singkatan dari Penanggung Jawab Operasional Pengolahan Air Limbah, di mana sertifikasi ini mencakup ruang lingkup tanggung jawab dan kewenangan terhadap perancangan rencana, perawatan instalasi air limbah, serta pengoperasian dan pengoptimalisasian pengoperasian instalasi air limbah.
Pelatihan popal menjadi sangat penting karena adanya beberapa faktor, sebagaimana urgensinya yang tercantum pada peraturan Undang-undang nomor 32 tahun 2009 yang berisi tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup.
Manfaat Sertifikasi Penanggung Jawab Operasional Pengelolaan Air Limbah
Dalam setiap sertifikasi tentunya memiliki manfaat, begitu juga dengan sertifikasi popal, di mana ini semakin menjadi fokus utama yang cukup fundamental bagi para profesional yang telah terlibat dalam pengelolaan air limbah.
Lalu, apa saja manfaat komprehensif setelah ikut sertifikasi popal? Berikut di bawah ini beberapa manfaatnya.
- Anda mampu mengetahui dan melaksanakan kewenangan dan tanggung jawab terhadap penyusunan rencana
- Pengoperasian dan pengoptimalisasian pengoperasian instalasi air limbah menjadi semakin mudah karena unit kompetensi ini menjadi salah satu materi yang dipelajari ketika pelatihan
- Pelaksanaan tanggap darurat dalam pengoperasian instalasi air limbah semakin meningkat, kecepatan dan ketepatan berjalan beriringan
- Menjadi pribadi dengan kompetensi yang diakui secara badan hukum di ranah nasional
- Peluang karir lebih baik dan semakin luas karena dengan mengikuti sertifikasi itu artinya Anda telah teruji, khususnya sertifikasi BNSP
Harga Sertifikasi Popal BNSP Terbaru 2025
Di tahun 2025 ini harga sertifikasi popal BNSP cukup beragam, karena banyak profesional menganggap sebagai salah satu investasi yang berharga bagi keberlanjutan karir ke depannya.
Selain itu, pelaksanaannya juga terdiri dari dua opsi yakni ada yang online dan ada juga yang dilaksanakan secara langsung (offline). Untuk harga online Rp5.500.000 dan offline Rp6.500.000.
Kesimpulan
Sertifikasi Popal bukan hanya sekadar pengakuan keahlian dalam pengelolaan air limbah, tetapi juga komitmen terhadap praktik berkelanjutan. Dalam dunia industri seseorang yang bertanggung jawab dalam pengelolaan limbah air B3 sangat dibutuhkan untuk memiliki keterampilan teknis yang kuat dan mendalam.
Dengan manfaat jangka panjangnya, sertifikasi BNSP semakin menjadi pilihan utama bagi para profesional yang ingin memiliki dampak positif pada lingkungan melalui pengelolaan air limbah yang efektif.
Oleh karena itu, yuk, segera daftarkan diri Anda dengan mengikuti sertifikasi popal BNSP di Mairodi Training untuk menjadi seorang profesional di bidang limbah air dan dapatkan promo harga terbaik sekarang juga!